Darut Taqwa – Andalan Koordinator Gerakan Pramuka Pondok Pesantren Darut Taqwa secara resmi pada Sabtu, 29 Juli 2017 membuka latihan pramuka semester pertama dengan penuh giat dan semangat setelah beberapa saat vakum karena bersamaan dengan libur akhir tahun.
Pada pembukaan kali ini Ka. Hadi Solikin selaku Inspektur Upacara menyampaikan amanat tentang cinta alam dan kasih sayang sesama manusia yang juga merupakan Dasa Dharma kedua. Beliau menyerukan kepada seluruh anggota Pramuka Darut Taqwa agar bersama-sama menjunjung dan mewujudkan nilai Dasa Dharma tersebut bukan hanya dalam latihan pramuka, namun juga dalam kehidupan sehari-hari supaya terlatih dan menjadi kebiasaan dalam diri santri. (mrm)